Fitur – Fitur Terbaik di Camera Phone Oppo F1s

Hp Oppo f1s

Smartphone Oppo f1s hadir dengan dua varian warna, diantaranya adalah warna gold dan rose gold. Warna ini hadir lebih menarik dibanding dengan warna pada smartphone yang lainnya, lebih cerah dan mewah.Hp Oppo f1sdibekali dengan kamera selfi dengan kualitas yang mumpuni. Flagship teranyar itu menyematkan sensor beresolusi tinggi yaitu 16 megapiksel yang menjamin pengalaman selfi lebih expert.

Hp Oppo f1s berbeda dengan smartphone yang lainnya yang biasanya bertumpu atau lebih mengutamakan pada kamera belakang, namun Oppo f1s justru mengutamakan kamera depan. Kamera belakang hanya didukung oleh sensor kamera sebesar 13 megapiksel. Namun, smartphone memiliki keunggulan yang lainnya yakni dilengkapi dengan fitur-fitur yang unggul yang mendukung visi Oppo sebagai vendor ponsel kamera.

Kamera belakang Oppo f1s dilengkapi dengan sistem PDAF yang memungkinkan hasil foto mencapai resolusi 50 megapiksel. Selain itu, format foto pun bisa dibuat menjadi RAW sehingga pengguna dapat mengeditnya lebih lanjut tanpa khawatir kualitas foto yang akan pecah. Tak ketinggalan fitur canggih lainnya yaitu fitur beautification pun hadir melengkapinya. Pengguna dapat mengatur kadar kecantikan yang ingin ditampilkan pada foto, mulai dari tone kulit, tingkat kemulusan dan unsur-unsur lain yang tersedia pada opsi penyetelan.

Sementara fitur keamanan yang disematkan pada smartphone ini adalah fitur fingerprint scanner atau pemindai sidik jari dengan proses pengenalan 0,2 detik. Pengguna dapat mendaftarkan lima sidik jari yang berbeda untuk membuka ponsel berikut aplikasi – aplikasi di dalamnya. Dari awal peluncurannya di Indonesia, Oppo f1s telah menembus angka penjualan di 17.000 unit. Penjualan tersebar di Jabodetabek, Aceh, Sibolga, Nias, kota-kota di Sulawesi hingg Nusa Tenggara Timur.

Spesifikasi Oppo F1s

  • Layar : 5,5 inch
  • HD : 1080 x 720 piksel
  • Jenis layar : IPS  TFT 16 juta warna
  • Proteksi : corning gorila glass 4
  • Prosesor : Mediatek MT6750 Octa Core 1,5Ghz
  • RAM : 3 GB
  • Memori internal : 32 GB bisa dieskpansi hingga 128 GB
  • Varian warna : gold dan rose gold Harga perdana : Rp 3.799.000.